Jika ditanya siapa artis yang sukses dalam berbisnis? Mungkin nama Raffi Ahmad bisa masuk dalam daftar.
Disamping Ruben Onsu, Raffi Ahmad juga memiliki kerajaan bisnis mulai dari bisnis F&B sampai bisnis platform media hiburan.
Penasaran dengan bisnis apa saja yang dijalankan Raffi Ahmad? Bukuwarung bakal bahas lengkap berikut ini.
Daftar Isi
1. Mango Bomb
Pertama, ada bisnis bernama Mango Bomb yang dijalankan oleh Raffi Ahmad sekitar 5 tahun lalu.
Jadi, Mango Bomb sendiri merupakan sebuah bisnis minuman segar ala Thailand dengan berbahan dasar manga sesuai dengan nama brandnya.
Awalnya, bisnis yang ditekuni Raffi Ahmad ini sangatlah populer karena pada saat itu minuman dari mangga terbilang begitu populer.
Raffi Ahmad mencoba memanfaatkan tren minuman yang sedang hits tersebut untuk bisnisnya sendiri. Jadi, konsep intinya adalah menjual berbagai macam minuman dengan rasa manga.
Nah, Mango Bomb sendiri membuka gerai di berbagai mal-mal kota besar Indonesia.
Bahkan, di awal grand launcing Mango Bomb ini, banyak fans Raffi Ahmad yang sangat heboh dan membuat banyak pelanggan mengantri.
Sayangnya, di awal tahun 2020, minuman Mango Bomb ini tidak lagi terdengar kabarnya.
Konon sih, Mango Bomb ini diduga bangkrut dan tidak beroperasi lagi di Indonesia. Hal ini wajar mengingat pandemic Covid-19 juga melanda Indonesia yang menyebabkan mall tidak beroperasi.
Karena memang pandemi ini cukup membuat banyak bisnis kesulitan, Anda bisa simak artikel Tips bisnis di Era Pandemi.
2. Gigieat Cake
Bisnis kuliner selanjutnya adalah Gigieat Cake yang beroperasi sekitar tahun 2018-2019. Gigieat Cake ini merupakan sebuah tren cake bolu yang sangat kekinian.
Banyak sih artis-artis yang menciptakan bisnis cake semacam ini sehingga Raffi Ahmad juga berinisiatif sama untuk membuka bisnis cake.
Nah, kedai Gigieat Cake ini juga beroperasi di berbagai macam kota mulai Bandung, Tangerang hingga Bekasi.
Cake bolu kekinian ini memiliki berbagai macam varian rasa yang sangat lezat mulai dari keju, pandan sampai cokelat.
Banyak penggemar yang sangat menyukai cake kekinian ala Raffi Ahmad ini, namun sayangnya bisnis yang dijalaninya ini terpaksa tutup tahun 2019 lalu.
3. Nagitoz
Selain makanan dan minuman, ternyata Raffi Ahmad juga mulai membuka bisnis dengan membuat makanan ringan yang bisa dijadikan camilan sehari-hari.
Nama makanan ringan ini adalah Nagitoz. Jadi, produk camilan ini merupakan sebuah keripik dengan tekstur yang renyah dan dibuat dari bahan dasar talas.
Nagitoz sendiri menyediakan 4 pilihan rasa yakni pedas, asin manis, keju dan juga barbeque. Keripik talas yang khas ini dikemas menggunakan sebuah kemasan ala-ala snack dengan menggunakan gambar Nagita sebagai brandnya.
Camilan satu ini mudah sekali kok ditemukan di berbagai minimarket dan toko-toko. Camilan Nagitoz sering mewarnai berbagai supermarket dan minimarket dan menjadi jajanan favorit banyak orang.
4. Bakmi RN
Selanjutnya ada bisnis kuliner lagi yang dinamakan Bakmi RN dan menjadi salah satu adalah hidangan favorit masyarakat Indonesia.
Sesuai dengan namanya, maka Bakmi RN ini menyediakan berbagai macam makanan dari bahan dasar mi. Jadi, mulai dari mie ayam sampai bakmi ala Chinese, semua bisa Anda temukan di gerai ini.
Bakmi RN sendiri mulai dibuka pada tahun 2017 dan mulai diserbu oleh penggemarnya Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Gerai Bakmi RN juga bisa ditemukan di mall-mall besar. Awal pembukaan gerai Bakmi RN bahkan sudah sangat heboh oleh para pengunjung yang rela sekali mengantri untuk bisa menikmati menu dari Bakmi RN.
Oh ya selain menyediakan aneka macam bakmi, restoran Raffi Ahmad ini juga menyediakan makanan nasi seperti ayam barbeque dan popcorn. Anda bisa memilih menu mana yang sekiranya sesuai selera.
5. King Kong Snack
Kalau Nagitoz adalah keripik talas, maka ada snack hasil bisnis Raffi Ahmad yang tidak kalah menariknya, yakni King Kong Snack.
Jadi, King Kong Snack ini dibuat dengan bahan dasar keripik singkong dan memiliki tekstur g renyah. King Kong Snack sendiri memiliki banyak sekali varian rasa yang bisa dipilih yaitu original, pedas, keju dan barbeque.
Satu bungkus King Kong Snack sendiri dibanderol Rp 10 ribuan. Anda bisa menemukan King Kong Snack milik Raffi Ahmad ini di berbagai minimarket dan supermarket terdekat, kok.
Sama halnya Nagitoz, King Kong Snack banyak sekali diminati oleh pembeli.
Bisnis makanan ringan memang banyak peminatnya, Anda bisa simak ide bisnis makanan ringan untuk mendapatkan inspirasi bisnis.
6. Rans Entertainment
Raffi Ahmad juga mempunyai sebuah brand bisnis sendiri untuk hiburannya dan dinamakan dengan Rans Entertainment.
Berkat bisnisnya ini, Raffi Ahmad bahkan telah sukses menampung berbagai macam orang kreatif ke dalam manajemennya.
Rans Entertainment sendiri sebenarnya bergerak di banyak sekali platform media.
Ya, dari televisi, memproduksi berbagai macam film bioskop, sampai mengelola media sosial Instagram dan YouTube, semuanya dikelola oleh tim Rans Entertainment.
Tidak heran ya jika bisnis yang dikelola oleh Raffi Ahmad dan istrinya ini mendapat kesuksesan besar dan bahkan sudah meraih keuntungan hingga milyaran.
7. Rans Living
Selain hiburan dan kuliner, ternyata Raffi Ahmadpun juga memiliki bisnis di bidang furnitur lho. Nah, bisnis furniture ini dinamakan Rans Living.
Adapun sasaran dari brand bisnis Rans Furnitur sendiri adalah mereka yang memang membutuhkan berbagai macam furnitur berdesain elegan untuk rumah yang dimilikinya.
Rans Living sendiri memiliki penjualan yang begitu besar. Sayangnya, bisnis furniture dari Rans Living ini hanya menyediakan sistem offline saja.
Jadi Anda perlu mengunjungi tokonya langsung jika ingin memilih beberapa macam furnitur unik.
8. Klub Bola Cilegon United
Sukses dengan bisnis kuliner, Raffi Ahmad juga mulai mencoba bisnis di bidang olahraga mencoba mendekati sebuah klub sepak bola tanah air.
Ya, nama Cilegon United ini menjadi terkenal karena secara resmi telah diambil oleh Raffi Ahmad dari Rudy Salim.
Namun klub sepakbol Cilegon United ini diubah lho namanya menjadi RANS Cilegon FC.
Konon sih Raffi Ahmadpun berencana untuk membangun sebuah sekolah sepak bola dan markas agar ada tempat untuk timnya RANS Cilegon United berlatih.
9. RA Street
Terakhir, ada bisnis RA Street, sebuah bisnis cafe yang sangatlah hits dan berlokasi di kota Bandung. Cafe ini memiliki konsep kekinian dengan berbagai macam hidangan menu kopi dan camilan.
Anda yang mungkin sedang di Bandung dan butuh tempat untuk hangout atau ngopi, maka RA Street ini bisa menjadi alternatifnya.
Dengan keultan dan kekreatifan yang dimilikinya, tidak heran sih jika bisnis yang dimiliki oleh Raffi Ahmad ini selalu sukses.
Kalau Anda ingin sukses dalam berbisnis, pastikan bahwa Anda juga ulet, ya agar bisa sesukses Raffi Ahmad.