Game paling populer di Indonesia memang cukup beragam. Hal tersebut tidak terlepas dari para gamers yang turut memainkan game tersebut. Diantara banyaknya games yang tersedia, ada sederet games yang digadang-gadang sebagai yang paling populer di Indonesia.
Daftar Isi
Daftar Game Paling Populer di Indonesia
Kepopuleran game ini bisa dilihat dari banyaknya unduhan dan pengguna yang memainkannya. Jika dilihat pada saat ini, aktivitas game memang cukup sering ditemukan. Berikut akan dijelaskan beberapa game paling populer di Indonesia.
1. Free Fire
Salah satu game yang cukup populer di Indonesia pada saat ini adalah Free Fire. Games ini dikenal dengan nama FF dan total unduhannya sudah cukup banyak bahkan digadang-gadang menjadi game nomor 1 di Indonesia. Game ini dirilis oleh Garena yang mendapatkan bintang 4,2 di Play Store. Total download atau unduhan di playstore sudah mencapai dari 1 miliar sehingga tidak mengherankan jika Free Fire disebut sebagai game online yang paling banyak penggunanya.
Meski demikian, games yang satu ini kerap dibanding-bandingkan dengan games PUBG Mobile. Beberapa menyebut bahwa kualitas grafis dari games Free Fire masih kurang. Namun hal tersebut tidak berpengaruh terhadap minat para pemain game online karena dari total unduhan bisa terlihat bahwa Free Fire tetap berhasil memikat.
Di sisi lain, kualitas grafis yang seadanya tersebut malah memberikan sisi positif lainnya yakni menjadi lebih ringan ketika dimainkan. Hal ini tentu menjadi keuntungan tersendiri, terlebih lagi masih banyak para Gamer yang memainkan Free Fire lewat handphone dengan spesifikasi yang lama.
Ada inti dari permainan Free Fire ini yakni bertahan hidup pada zona permainan dan mengusahakan agar menjadi satu-satunya tim maupun orang yang hidup di zona tersebut. Untuk satu zona permainan Free Fire terdapat batasan jumlah orang yapmi 50 orang.
2. Mobile Legends Bang Bang
Selanjutnya ada Mobile Legends Bang Bang. Game multiplayer online battle arena ini memang cukup bersaing untuk game-game yang bertema MOBA. Ketika awal dirilis, game ini memang berhasil menarik perhatian banyak orang. Terlebih lagi strategi pemasarannya yang terbilang masih sehingga membuat Mobile Legends masuk dalam salah satu game paling laris yang ada di Play Store dan juga Apple Store.
Bukan hanya kaum pria, mainkan juga banyak kaum wanita yang ikut memainkan game ini. Dari segi tampilan memang tampak lebih simpel dan indah sehingga hal tersebut bisa menjadi salah satu alasan mengapa banyak dari kaum wanita yang ikut memainkannya. Dari segi permainan, Mobile Legends sini juga terbilang lebih mudah untuk dimainkan tanpa adanya kerumitan berarti.
Untuk memainkan game ini, para pemain perlu menghafal skill-skill yang telah tersedia untuk masing-masing karakter. Hal inilah yang kemudian membuat game ini dapat dimainkan oleh semua orang. Uniknya ada beberapa karakter di dalam games Mobile Legends ini yang merupakan karakter asal Indonesia seperti Gatot Kaca. Tidak heran hal tersebut menjadi salah satu daya tarik tersendiri.
Banyaknya antusias pada game ini, membuat Mobile Legends juga sering mengadakan turnamen turnamen bergengsi. Hadiah yang ditawarkan juga cukup fantastis mulai dari puluhan bahkan ratusan juta rupiah. Apabila dilihat di Play Store, jumlah unduhan dari games Mobile Legends telah melebihi angka 100 juta. Games ini bisa didownload secara gratis baik itu melalui App Store maupun Play Store.
3. PUBG Mobile
Selanjutnya ada PUBG Mobile yang merupakan games berkonsep Battle Royale. Apabila dilihat dari skala internasional atau dunia, PUBG Mobile ini merupakan game terpopuler. Unduhannya sudah mencapai ratusan juta kali. Games besutan Tencent ini mode multiplayer sehingga para pemain bisa memilih dan menentukan dengan siapa ia akan menjadi tim. Selain itu dalam game ini para multiplayer akan dipertemukan sesuai dengan pangkatnya sehingga terbilang adil.
Tidak jauh berbeda dengan Mobile Legends yang kerapkali mengadakan turnamen, PUBG Mobile juga mengadakan turnamen turnamen yang bergengsi. Hadiahnya juga cukup fantastis yakni mulai dari puluhan bahkan ratusan juta rupiah.
Dari segi grafis, PUBG Mobile ini menampilkan suguhan yang tajam sehingga para pemain bisa lebih betah ketika memainkannya. Namun tentu saja dengan kualitas grafis yang tinggi tersebut, dibutuhkan spesifikasi perangkat yang juga memadai.
Hal tersebut dilakukan agar permainan bisa berjalan sebagaimana mestinya tanpa terhambat. Untuk sekedar informasi, PUBG Mobile pernah memenangkan nominasi untuk kategori Mobile Game of the Year pada ajang 36 tahun Golden stick Awards di tahun 2018.
4. Arena of Valor
Lalu ada Arena of Valor atau biasa disingkat sebagai AOV. Game ini besutan dari Garena yang juga merupakan induk perusahaan dari Shopee. Saat ini AOV sudah banyak mempunyai ratusan juta pengguna aktif bulanan. Jumlah ini sangat banyak, mengingat AOV juga sangant populer di Indonesia. Terlebih lagi sering diadakan turnamen antar pro player, baik dalam negeri maupun kancah internasional.
5. Ragnarok X Next Generation
Games ini merupakan games Mobile MMO RPG 3D yang dikembangkan Gravity Interactive, Inc. Games ini dirilis pada Juni 2021. Games ini hadir dengan berbagai fitur termasuk di antaranya kemampuan membentuk aliansi selama petualangan berlangsung. Terdapat banyak skill yang dapat ditampilkan dalam games ini.
Beberapa di antaranya seperti menambang, berkebun, memancing, peleburan dan memasak. Dalam games ini, pemain juga memungkinkan untuk bisa bersenang-senang dengan pemain lainnya guna meningkatkan keterampilan yang dimiliki.
6. Rise of Kingdoms Lost Crusade
Sejak dirilis pada tahun 2018, game Rise of Kingdom Lost Crusade ini cukup banyak mencuri perhatian. Tidak heran jika dilihat dari segi unduhan, games ini sudah mencapai puluhan juta. Game ini memberikan akses terhadap fitur-fitur secara gratis atau dengan kata lain free-to-play. Dalam games ini, pemain bisa lebih mempersingkat waktu dengan cara menyelesaikan quest quest yang ringan.
7. Roblox
Selanjutnya ada games yang bernama Roblox. Games ini memiliki sisi grafis yang bisa terbang biasa saja namun cukup unggul dari segi mode multiplayer yang dimilikinya. Game ini juga dipenuhi dengan permainan yang dapat dimainkan secara online. Jika dibandingkan dengan games lainnya yang hanya memberikan kata tema untuk permainan yang ada, maka games Roblox ini menyediakan banyak tema yang dapat dimainkan oleh para pemain kapan saja.
Games Roblox ini juga memberikan kesempatan bagi para pemainnya untuk mengatur Avatar sebagai keinginan. Hal ini sekaligus menjadi daya tarik bagi para pemain yang memainkan games Roblox. Bagi para pemain yang suka berimajinasi, keberadaan Avatar ini memang menjadi daya tarik tersendiri.
Games ini sendiri sebenarnya sudah dirilis pada tahun 2014 untuk Android namun games ini baru Cukup mendapatkan pusat perhatian di tahun 2020 hingga 2022 nanti. Jika dilihat dari jumlah unduhan yang ada sudah mencapai 100 juta lebih unduhan.
Demikian 7 game paling populer di Indonesia yang bisa tim BukuWarung buatkan. Apakah kalian memainkan salah satu dari 7 game diatas?