Download Gratis
Butuh bantuan?

Kebijakan Privasi

Kebijakan Privasi ini diterbitkan oleh PT Buku Usaha Digital, suatu perseroan terbatas yang berdomisili di Kawasan Sopo Del Tower B, Lantai 20, Jl. Mega Kuningan Barat III Lot 10. 1-6, Kuningan, Jakarta 12950, Indonesia, (selanjutnya disebut sebagai “BukuWarung” atau “Kami”). Kebijakan Privasi ini berlaku untuk https://bukuwarung.com/, situs-situs turunannya, atau aplikasi yang dikembangkan oleh BukuWarung dari waktu ke waktu (“Platform”). 

Kebijakan Privasi ini merupakan serangkaian aturan yang merupakan satu kesatuan dari Syarat dan Ketentuan BukuWarung (“Syarat dan Ketentuan”) dan ketentuan-ketentuan lain terkait penggunaan layanan atau fitur pada Platform, yang dibuat sebagai dasar atas segala kegiatan BukuWarung dalam hal perolehan, pengumpulan, pengolahan, penganalisisan, penampilan, pengiriman, pembukaan, penyimpanan, perubahan, penghapusan dan/atau segala bentuk pengelolaan (secara kolektif disebut sebagai “proses“, “diproses” atau “pemrosesan“) yang terkait dengan data atau informasi yang mengidentifikasikan atau dapat digunakan untuk mengidentifikasi yang Anda berikan kepada BukuWarung atau yang BukuWarung kumpulkan dari Anda maupun pihak ketiga (selanjutnya disebut sebagai “Data Pribadi“).

Dalam Kebijakan Privasi ini, Kami terkadang merujuk kepada “Anda”. “Anda” dapat berarti pengunjung Platform BukuWarung, Pengguna (Merchant) dari salah satu atau lebih layanan atau Fitur Kami, atau pelanggan dari suatu Pengguna (Merchant). Tanpa mengesampingkan hal di atas, definisi maupun istilah yang diawali dengan huruf kapital yang terdapat pada halaman Syarat dan Ketentuan dianggap memiliki arti dan penafsiran yang sama dengan istilah yang digunakan dalam Kebijakan Privasi ini, kecuali ditentukan lain dalam Kebijakan Privasi ini.

Dengan mengklik atau mencentang tombol setuju atau pernyataan serupa yang tersedia di laman pendaftaran Platform, Anda menyatakan bahwa (i) setiap Data Pribadi Anda merupakan data yang benar dan sah; (ii) Anda telah diberitahukan dan memahami ketentuan Kebijakan Privasi ini; dan (iii) Anda telah memberikan persetujuan yang sah dan secara eksplisit agar Data Pribadi Anda dapat diproses oleh BukuWarung untuk tujuan pemrosesan sebagaimana dimaksud dalam Kebijakan Privasi ini. Dalam keadaan di mana Anda menyampaikan Data Pribadi yang berkaitan dengan individu atau badan lainnya, Anda menyatakan dan menjamin bahwa Anda telah memperoleh persetujuan individu atau badan tersebut untuk, dan dengan ini menyetujui atas nama individu atau badan tersebut untuk pemrosesan Data Pribadi oleh BukuWarung. Jika Anda tidak setuju dengan ketentuan atau pengaturan dalam Kebijakan Privasi ini, Anda harus segera menghentikan penggunaan Fitur dalam Platform dan mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk menghapus cookie dari perangkat komputer Anda setelah meninggalkan Platform Kami.

1. Perolehan dan Pengumpulan Data Pribadi

  1. 1 Ketika Anda melakukan akses ke dalam Platform atau menggunakan Fitur yang terdapat di dalam Platform, Anda secara langsung maupun tidak langsung memberikan Data Pribadi kepada BukuWarung. BukuWarung juga menerima Data Pribadi dari berbagai sumber lain, seperti mitra-mitra bisnis kami, termasuk namun tidak terbatas pada, Pihak Ketiga Terpilih (sebagaimana  didefinisikan dalam Syarat dan Ketentuan BukuWarung), dan sumber-sumber lain yang tersedia untuk umum. Kami akan mengumpulkan dan menyimpan Data Pribadi Anda sebagai berikut:
      1. 1.  Data yang diserahkan dan diajukan secara mandiri oleh Anda kepada BukuWarung, termasuk namun tidak terbatas pada data yang diserahkan pada saat Anda:

a. membuat, mengajukan, melakukan verifikasi, atau memperbarui akun pada BukuWarung, termasuk namun tidak terbatas pada:

(i) data perorangan yang menyangkut informasi pribadi Anda antara lain nama, alamat, nomor telepon, alamat email, Kartu Tanda Penduduk (“KTP”), Nomor Pokok Wajib Pajak (“NPWP”), informasi sehubungan dengan rekening bank, dan/atau foto Anda;

(ii) data badan hukum atau badan usaha yang menyangkut informasi badan hukum atau badan usaha Anda antara lain nama, alamat, nomor telepon, susunan direksi, komisaris, informasi sehubungan dengan rekening bank, pemegang saham, laporan keuangan, serta identitas direksi dan komisaris dapat berupa KTP atau paspor atau izin tinggal, NPWP;

(ii) detil Akun yang Anda buat, yang termasuk nama (username) Pengguna/Merchant dan passwordnya, serta data-data lain yang disampaikan kepada BukuWarung;

(iv) informasi lainnya yang dapat mengidentifikasi Anda;

b. mengakses Platform dan/atau menggunakan Fitur, termasuk namun tidak terbatas pada informasi mengenai riwayat Anda dalam menggunakan Fitur Kami, yaitu data bank atau kanal yang Anda gunakan, jumlah transaksi, tujuan transaksi, riwayat penggunaan, serta rincian lainnya;

c. menggunakan Fitur yang membutuhkan izin akses ke data yang relevan yang tersimpan dalam perangkat Anda;

d. menghubungi BukuWarung, termasuk namun tidak terbatas, melalui email, telepon, layanan pelanggan (customer service), atau sarana komunikasi lain yang kami sediakan;

e. merespon survei yang dikirimkan oleh Kami;

f. mengikuti acara atauu kegiatan apapun yang Kami adakan;

g. mengirimkan ulasan, kesan, pesan, kritik dan/atau saran Anda untuk Kami; atau

h. aktivitas-aktivitas lainnya yang membuat Anda memasukkan informasi sehubungan dengan Data Pribadi dalam bentuk apapun ke dalam Platform dan/atau Fitur.

1.1.1 Data yang terekam pada saat Anda mempergunakan Platform, termasuk namun tidak terbatas pada:

a. data lokasi riil atau perkiraannya seperti alamat Internet Protocol (“IP”), lokasi Wifi geolocation (“GPS”), dan data-data  lainnya sehubungan dengan lokasi;

b. data pada daftar kontak Anda, termasuk namun tidak terbatas pada, nama kontak, alamat email, nomor telepon, dan lain-lainnya;

c. data berupa waktu dari setiap aktivitas Anda sehubungan dengan penggunaan Platform dan/atau Fitur, termasuk waktu pendaftaran, login, menggunakan Fitur untuk bertransaksi apapun, dan sebagainya;

d. data penggunaan atau preferensi Anda, diantaranya interaksi Anda dalam menggunakan Platform, pilihan yang disimpan, serta pengaturan yang dipilih. Data tersebut diperoleh menggunakan cookies, pixel tags, dan teknologi serupa yang menciptakan dan mempertahankan pengenal unik;

e. data perangkat, diantaranya jenis perangkat yang digunakan untuk mengakses Platform, termasuk model perangkat keras, sistem operasi dan versinya, perangkat lunak, nomor IMEI, nama file dan versinya, pilihan bahasa, pengenal perangkat unik, pengenal iklan, nomor seri, informasi gerakan perangkat, dan/atau informasi jaringan seluler; dan/atau

f. data catatan (log), diantaranya catatan pada server yang menerima data seperti alamat IP perangkat, tanggal dan waktu akses, Fitur atau laman yang dilihat, proses kerja aplikasi dan aktivitas sistem lainnya, jenis peramban (browser), dan/atau situs atau layanan pihak ketiga yang Anda gunakan sebelum berinteraksi dengan Platform.

1.1.3 Data yang diperoleh dari sumber lain, termasuk namun tidak terbatas pada:

a. data berupa GPS dari Pihak Ketiga Terpilih yang turut membantu Kami dalam mengembangkan dan menyajikan layanan-layanan dalam Platform kepada Anda;

b. data-data atau informasi terkait dengan Anda yang Kami dapatkan dari tempat Anda membuat atau mengakses akun BukuWarung, seperti layanan media sosial, atau situs/aplikasi yang menggunakan API BukuWarung atau yang digunakan BukuWarung;

1.2. BukuWarung dapat menggabungkan data yang diperoleh dari sumber-sumber tersebut di atas dengan data lain yang dimilikinya.

1.3 Tanpa mengesampingkan Pasal 1.1 di atas, BukuWarung berkomitmen untuk mengumpulkan dan memproses Data Pribadi Anda hanya dengan jumlah minimum yang diperlukan untuk memberikan layanan kepada Anda dan mencapai tujuan yang spesifik dan sah sebagaimana diamanatkan oleh Hukum Yang Berlaku. Saat Anda menggunakan Fitur BukuWarung, Kami akan memberitahu Anda tentang data yang Kami butuhkan dan alasan pengumpulannya. Kami tidak akan mengumpulkan Data Pribadi yang berlebihan dan tidak relevan di luar dari Tujuan Penggunaan.  

1.4 Kami berhak dari waktu ke waktu meminta autentifikasi, verifikasi dan/atau pemutakhiran Data Pribadi Anda, sehingga data dan informasi Anda akurat, lengkap, dan terbaru, termasuk untuk memberhentikan atau tidak mengizinkan Anda, baik untuk sementara atau permanen, untuk mengakses Fitur tertentu secara optimal dalam hal Anda belum melakukan autentifikasi, verifikasi, dan/atau pemutakhiran Data Pribadi Anda.

1.5 Dengan tetap mengakses Platform, menggunakan Fitur, dan/atau layanan BukuWarung lainnya, Anda dengan ini memberikan persetujuan secara tegas kepada Kami untuk memperoleh dan mengumpulkan Data Pribadi Anda sebagaimana yang dijabarkan pada Pasal 1.1 dalam Kebijakan Privasi ini, serta persetujuan ini diberikan tanpa paksaan, dalam kondisi cakap, dan dengan keadaan sepenuhnya sadar.

2. Keakuratan Data Pribadi Anda

BukuWarung bertujuan untuk menyimpan dan menjaga Data Pribadi Anda agar selalu dalam keadaan  akurat, lengkap, tidak menyesatkan, mutakhir, dan dapat diandalkan. Oleh karena itu, keakuratan data pribadi Anda sepenuhnya bergantung pada informasi yang Anda berikan kepada Kami, dan Anda dengan ini menyatakan dan menjamin bahwa:

a. Data Pribadi yang Anda ajukan kepada BukuWarung dan/atau masukkan ke dalam Platform adalah data yang tepat, lengkap, akurat serta berdasarkan keadaan yang sebenar-benarnya;

b. Anda akan segera memperbarui Data Pribadi yang diberikan sebelumnya kepada BukuWarung ketika data tersebut menjadi tidak akurat, tidak lengkap, menyesatkan, atau berubah karena cara apa pun dengan menghubungi Kami; dan

c. Anda bertanggung jawab penuh atas Data Pribadi yang Anda sampaikan serta Anda memiliki hak dan kewenangan penuh untuk menyampaikan Data Pribadi kepada Kami, termasuk Anda juga akan melepaskan Kami dari segala gugatan perdata atau tuntutan pidana yang timbul dari penyalahgunaan informasi dan/atau informasi menyesatkan sehubungan dengan Data Pribadi yang Anda masukkan ke dalam Platform dan/atau Fitur.

3. Penggunaan Data Pribadi

3.1 Data Pribadi yang telah BukuWarung kumpulkan dan peroleh akan Kami gunakan sepenuhnya untuk kepentingan Anda dan Kami, sesuai dengan Kebijakan Privasi ini dan Hukum Yang Berlaku. 

3.2 BukuWarung dapat menggunakan Data Pribadi tersebut untuk, antara lain:

a. memproses Data Pribadi Anda untuk kebutuhan Anda dalam mengakses Platform dan/atau menggunakan Fitur;

b. memproses segala instruksi Anda terkait penggunaan layanan atau Fitur pada Platform yang diberikan kepada Kami;

c. untuk memverifikasi identitas Anda, melalui perbandingan data dengan informasi yang Anda cantumkan dengan Data Pribadi yang Anda berikan pada Platform;

d. mengelola, mengoperasikan, mengurus dan memberikan Anda layanan yang ditawarkan di Platform;

e. menghubungi Anda mengenai hal-hal yang berkaitan dengan penggunaan Anda dan/atau akses Platform serta Fitur yang tersedia pada Platform;

f. menambahkan nomor layanan pelanggan (customer service) BukuWarung pada kontak Anda;

g. mengakses dan menyimpan daftar kontak Anda. Tujuan mengakses Daftar Kontak Anda adalah untuk memberitahu pengguna lain yang ada dalam daftar kontrak Anda bahwa Anda juga merupakan pengguna Platform, mengirimkan pesan pengingat untuk pembayaran, memudahkan Anda untuk mengundang/mengajak teman Anda untuk bergabung, dan hal-hal terkait lainnya;

h. untuk melakukan komunikasi kepada Anda sehubungan dengan permintaan kritik dan saran atau perubahan yang terjadi pada Fitur atau layanan yang BukuWarung berikan kepada Anda;

i. memberitahukan informasi, pengetahuan, jajak pendapat, program-program, atau promosi menarik untuk Anda;

j. mengarahkan pertanyaan Anda kepada petugas layanan pelanggan (customer service) yang tepat untuk mengatasi permasalahan;

k. pengembangan Platform dan/atau Fitur dalam rangka meningkatkan layanan BukuWarung, termasuk diantaranya menggunakan informasi yang diperoleh untuk tujuan penelitian, analisis, pengembangan bisnis, layanan, strategi pemasaran, ataupun produk dan pengujian produk guna meningkatkan keamanan dan kenyamanan Anda dalam mengakses dan menggunakan Platform dan/atau Fitur, serta mengembangkan Fitur dan/atau produk baru;

l. melakukan monitoring ataupun investigasi terhadap setiap transaksi yang Anda lakukan, baik berupa transaksi mencurigakan ataupun transaksi yang terindikasi mengandung pelanggaran terhadap Syarat dan Ketentuan BukuWarung, Kebijakan Privasi ini, syarat dan ketentuan Pihak Ketiga Terpilih (apabila relevan), dan/atau ketentuan Hukum Yang Berlaku, serta melakukan tindakan-tindakan yang diperlukan sebagai tindak lanjut dari hasil monitoring atau investigasi tersebut;

m. menegakkan dan menerapkan ketentuan dalam Syarat dan Ketentuan BukuWarung, Perjanjian Layanan, syarat dan ketentuan mitra penyedia layanan (apabila relevan), dan/atau ketentuan Hukum Yang Berlaku;

n. Dalam keadaan tertentu, BukuWarung mungkin perlu untuk menggunakan ataupun mengungkapkan Data Pribadi Anda untuk tujuan penegakan Hukum Yang Berlaku, termasuk dalam hal terjadinya sengketa atau proses hukum antara Anda dengan BukuWarung, atau dugaan tindak pidana seperti penipuan atau pencurian data;

o. memfasilitasi transaksi perusahaan seperti penggabungan, penjualan aset perusahaan, konsolidasi atau restrukturisasi, pembiayaan atau akuisisi yang melibatkan BukuWarung;

p. mengambil keputusan yang didasarkan pada pemrosesan secara otomatis, termasuk  tindakan pemrofilan, dimana Data Pribadi Anda diproses secara otomatis untuk mengidentifikasi Anda, termasuk  namun tidak terbatas pada riwayat pekerjaan, kondisi ekonomi, kesehatan, preferensi pribadi, minat, keandalan, perilaku, lokasi, atau pergerakan Anda secara elektronik; dan

q. untuk tujuan lain yang diberitahukan kepada Anda pada saat pengumpulan Data Pribadi maupun tujuan lainnya sepanjang dilakukan sesuai Hukum Yang Berlaku.

(hal di atas, secara bersama-sama disebut sebagai “Tujuan Penggunaan”).

4. Pembagian Data Pribadi ke Pihak Ketiga

4.1 BukuWarung akan memberlakukan upaya dan usaha terbaik Kami untuk memberikan perlindungan atas kerahasiaan Data Pribadi Anda dan berkomitmen untuk tidak menjual, menyewakan, menampilkan, atau menyebarkan Data Pribadi Anda tanpa persetujuan dari Anda, kecuali ditentukan lain dalam Kebijakan Privasi ini dan berdasarkan ketentuan Hukum Yang Berlaku. 

4.2 BukuWarung hanya akan mengungkapkan Data Pribadi Anda kepada Pihak Ketiga Terpilih atas persetujuan Anda. Anda dengan ini secara langsung memberikan persetujuan yang sah dan eksplisit agar BukuWarung dapat menyediakan akses, mengungkapkan, memproses, dan mengirimkan Data Pribadi Anda kepada Pihak Ketiga Terpilih untuk satu atau seluruh Tujuan Penggunaan dan khususnya dalam hal-hal di bawah ini, termasuk namun tidak terbatas pada:

a. dibutuhkan adanya pengungkapan Data Pribadi Anda kepada mitra atau pihak ketiga lain yang membantu BukuWarung dalam menyajikan Fitur yang tersedia atau layanan yang di kemudian hari akan tersedia pada Platform dan memproses segala bentuk aktivitas Anda dalam Platform, termasuk namun tidak terbatas pada, Pihak Ketiga Terpilih, mitra penyedia jasa penyimpanan data (cloud), serta pihak ketiga lainnya yang membantu BukuWarung untuk beroperasi;

b. dibutuhkan untuk pengungkapan Data Pribadi Anda kepada vendor, konsultan, mitra pemasaran, firma/lembaga riset, pihak lain yang dipekerjakan BukuWarung, atau penyedia layanan sejenis dalam rangka kegiatan pemasaran yang dilakukan oleh pihak ketiga, peningkatan dan pemeliharan kualitas layanan BukuWarung, serta kegiatan publikasi lainnya;

c. dibutuhkan adanya pengungkapan Data Pribadi Anda kepada grup perusahaan BukuWarung untuk dapat membantu memberikan layanan atau melakukan pengolahan data untuk dan atas nama BukuWarung.

d. dibutuhkan untuk pengungkapan Data Pribadi Anda kepada pihak ketiga lainnya dalam hal terjadi aksi korporasi bagi  grup perusahaan, seperti penggabungan, penjualan aset perusahaan, konsolidasi, restrukturisasi, pembiayaan atau akuisisi;

4.3 Sehubungan dengan persetujuan Anda atas pemrosesan Data Pribadi oleh Pihak Ketiga Terpilih di atas, Anda dengan ini menyatakan bahwa persetujuan Anda sebagaimana dimaksud Pasal 4.2 di atas diberikan tanpa paksaan, dalam kondisi cakap, dan dengan keadaan sadar.

4.4 Selain daripada Pihak Ketiga Terpilih yang dimaksud pada Pasal 4.2 di atas, BukuWarung dengan ini berwenang untuk mengungkapkan Data Pribadi Anda untuk mematuhi perintah pengadilan, permintaan Bank Indonesia atau otoritas berwenang lainnya, atau berdasarkan ketentuan Hukum Yang Berlaku. Kemudian apabila memungkinkan dan diperbolehkan berdasarkan ketentuan Hukum Yang Berlaku, BukuWarung akan mengirimkan pemberitahuan kepada Anda dalam hal Kami mengungkapkan Data Pribadi Anda untuk tujuan sebagaimana dimaksud Pasal ini. Anda secara langsung dengan ini memberikan persetujuan dalam bentuk apapun untuk mengungkapkan Data Pribadi Anda dan Anda mengizinkan Kami untuk menyediakan akses, mengungkapkan dan mengirimkan Data Pribadi tersebut kepada Bank Indonesia atau otoritas berwenang lainnya.

4.5 BukuWarung tidak dapat menjamin keamanan Data Pribadi Anda pada sistem pihak ketiga mana pun termasuk sistem Pihak Ketiga Terpilih. BukuWarung juga tidak memiliki kontrol atau tanggung jawab atas kebijakan privasi atau konten dari Pihak Ketiga Terpilih tersebut. Oleh karena itu, BukuWarung menyarankan agar Anda tetap mempelajari dan memeriksa kebijakan privasi dari setiap Pihak Ketiga Terpilih, sehingga Anda dapat memahami ketentuan mereka dalam menangani Data Pribadi Anda. Sejauh diperbolehkan oleh Hukum Yang Berlaku, Anda dengan ini menjamin untuk membebaskan BukuWarung atas segala kerugian atau kerusakan yang timbul dari kegagalan Pihak Ketiga Terpilih untuk mengamankan Data Pribadi Anda.

5. Penggunaan Cookies 

5.1 Cookies merupakan file kecil yang secara otomatis akan mengambil tempat di dalam perangkat Anda yang menjalankan fungsi dalam menyimpan preferensi maupun konfigurasi Anda selama mengunjungi suatu situs.

5.2 Cookies akan mencatat Data Pribadi Anda seperti data yang Anda masukkan ke Platform. Sebagai contoh, jika Anda membuat akun di dalam Platform, cookies akan membantu Kami untuk mengingat Data Pribadi yang spesifik untuk kunjungan Anda berikutnya. Ketika Anda kembali mengakses Platform, Data Pribadi yang Anda berikan sebelumnya akan ditampilkan kembali, sehingga pengaktifan cookies akan mempermudah Anda dalam mengakses Platform.

5.3 Anda dapat mengatur untuk tidak mengaktifkan cookies pada browser Anda secara sebagian atau keseluruhan, namun ketika Anda tidak mengaktifkan cookies secara keseluruhan (termasuk cookies penting), kinerja pelayanan pada saat akses ke Platform dapat terpengaruh, seperti fungsi dan halaman tertentu pada Platform tidak dapat bekerja optimal untuk menyediakan layanan kepada Anda. Untuk mengetahui cookies lebih lanjut, termasuk namun tidak terbatas pada pengelolaan, penghapusan dan melihat cookies apa saja yang aktif, Anda dianjurkan untuk mengunjungi www.aboutcookies.org  atau www.allaboutcookies.org.

5.4 Kami berhak untuk menggunakan layanan pihak ketiga untuk menganalisa Data Pribadi untuk Kami, seperti Google Analytics dan layanan pihak ketiga lainnya yang bertujuan untuk pengembangan Platform dan Fitur. Layanan pihak ketiga tersebut mencakup antara lain pengumpulan data dari kunjungan dan aktivitas Anda selama mengakses Platform dan menggunakan Fitur.

6. Penyediaan Data Pribadi Pihak Ketiga oleh Anda

Jika Anda memberikan Data Pribadi seseorang selain diri Anda kepada Kami, Anda menyatakan dan menjamin kepada Kami dan dengan ini Anda menegaskan bahwa:

a. Sebelum mengungkapkan Data Pribadi tersebut kepada Kami, Anda akan dan telah memperoleh persetujuan dari orang yang Data Pribadinya diungkapkan kepada Kami, untuk:

i. mengizinkan Anda untuk mengungkapkan Data Pribadi orang tersebut kepada BukuWarung; dan

ii. mengizinkan BukuWarung untuk mengolah Data Pribadi orang tersebut, untuk tujuan penggunaan Data Pribadi, sebagaimana diatur dalam Kebijakan Privasi ini.

b. Anda secara sah bertindak atas nama orang tersebut dan bahwa Anda memiliki kewenangan dari orang tersebut untuk memberikan Data Pribadi orang tersebut kepada Kami dan untuk Kami mengolah Data Pribadi tersebut untuk Tujuan Penggunaan sebagaimana diatur dalam Kebijakan Privasi ini;

c. Kami dengan ini mengesampingkan kewajiban hukum yang timbul dari pengungkapan Data Pribadi yang disebutkan di atas.

7. Pilihan Anda dan Transparansi

Dalam hal penggunaan Platform dan menggunakan BukuWarung, Kami menghormati Anda dengan memberikan pilihan dan hak bagi Anda, yang termasuk namun tidak terbatas pada:

a. Anda dapat melakukan perubahan, melengkapi, dan/atau memperbaiki kesalahan dan/atau ketidakakuratan Data Pribadi yang Anda cantumkan pada Akun atau Anda sampaikan kepada BukuWarung terhadap informasi profil pada Akun melalui sarana komunikasi yang BukuWarung sediakan ;

b. sejauh diperbolehkan oleh Hukum Yang Berlaku, untuk memperoleh salinan Data Pribadi yang Anda sampaikan;

c. Anda dapat menarik diri (opt-out) dari notifikasi ketika ada penawaran yang baru dipasarkan, beragam informasi promo terbaru, dan penawaran eksklusif apabila Anda tidak menginginkan lagi informasi tersebut melalui sarana komunikasi yang BukuWarung sediakan;

d. Anda dapat melakukan deaktivasi atau menghapus Akun beserta Data Pribadi Anda dan melakukan reaktivasi Akun kapan pun, dengan tetap merujuk pada prosedur yang ditentukan Kami dari waktu ke waktu; dan

e. Anda dapat menarik kembali persetujuan yang Anda berikan sehubungan dengan pemrosesan Data Pribadi Anda dengan menghubungi sarana komunikasi yang BukuWarung sediakan. Apabila terjadi demikian, maka Anda memahami konsekuensi bahwa Anda tidak dapat menggunakan Fitur atau mengakses Platform seperti sebelumnya.

8. Keamanan, Penyimpanan dan Penghapusan Data Pribadi

8.1 BukuWarung akan mengambil langkah-langkah yang tepat untuk melindungi Data Pribadi yang Kami peroleh dari pemrosesan Data Pribadi yang tidak sah atau melanggar hukum tanpa persetujuan Anda. Untuk mencegah akses, pengungkapan, atau risiko serupa lainnya yang tidak sah, kami berusaha, jika memungkinkan, untuk menerapkan langkah-langkah keamanan teknis, fisik, elektronik, dan prosedural yang sesuai sesuai dengan Hukum Yang Berlaku dan standar industri untuk melindungi dan mencegah pemrosesan Data Pribadi Anda yang tidak sah atau melanggar hukum. 

8.2 Data Pribadi yang Anda masukkan ke dalam Platform maupun Kami peroleh berdasarkan ketentuan dalam Kebijakan Privasi ini akan disimpan dengan prosedur pengamanan dan jangka waktu yang ditentukan dalam Hukum Yang Berlaku. 

8.2 Data Pribadi dapat disimpan atau diproses di luar negara oleh Pihak Ketiga Terpilih. Dalam hal tersebut, BukuWarung akan menggunakan usaha terbaiknya bahwa Data Pribadi tersebut tetap terlindungi sesuai dengan komitmen Hukum dalam Kebijakan Privasi ini.

8.3 Walaupun BukuWarung telah menggunakan usaha terbaiknya untuk mengamankan dan melindungi Data Pribadi Anda, perlu diketahui bahwa pengiriman data melalui internet tidak pernah sepenuhnya aman. BukuWarung tidak dapat sepenuhnya menjamin keamanan informasi apa pun yang Anda berikan atau kirimkan kepada Kami, dan pemberian Data Pribadi oleh Anda merupakan risiko yang ditanggung oleh Anda sendiri. Dalam hal terjadi intersepsi, pelanggaran keamanan yang tidak sah, dan/atau kegagalan lainnya yang berpotensi memberikan dampak buruk pada kerahasiaan serta perlindungan atas Data Pribadi Anda, BukuWarung akan segera memberi tahu Anda sesuai dengan ketentuan Hukum Yang Berlaku dan mengambil tindakan-tindakan yang diperlukan untuk mencegah dampak yang lebih besar sehubungan dengan kegagalan perlindungan Data Pribadi tersebut.

8.4 BukuWarung tidak menyediakan sarana bagi Anda untuk menutup Akun milik Anda pada Platform dan Fitur Kami. Apabila Anda ingin menutup Akun milik Anda, Anda dapat mengajukan permintaan penutupan Akun kepada Kami dengan menyertakan alasan penutupan melalui sarana komunikasi yang tertera pada Kebijakan Privasi ini. Dalam hal Anda melakukan penutupan Akun milik Anda maka Anda secara sadar memahami konsekuensi bahwa Anda tidak dapat menggunakan Fitur dan Platform maupun layanan BukuWarung lainnya karena Anda sudah tidak lagi terdaftar sebagai Merchant. Perlu Anda ketahui bahwa meskipun Anda tidak lagi menjadi Pengguna (Merchant) yang terdaftar pada Platform, Data Pribadi Anda dapat tetap disimpan untuk jangka waktu yang diwajibkan berdasarkan ketentuan Hukum Yang Berlaku.

8.5 Tanpa mengesampingkan ketentuan lain dalam Kebijakan Privasi ini, BukuWarung juga akan menghapus dan/atau menganonimkan Data Pribadi Anda yang ada di bawah kendali BukuWarung apabila (i) Data Pribadi tersebut tidak lagi diperlukan untuk memenuhi Tujuan Penggunaan; dan (ii) penyimpanan tidak lagi diperlukan untuk tujuan kepatuhan terhadap Hukum Yang Berlaku.

8.6 BukuWarung memiliki wewenang untuk memblokir dan/atau memusnahkan Akun milik Anda berdasarkan Syarat dan Ketentuan BukuWarung, berdasarkan perintah instansi yang berwenang, penetapan atau putusan pengadilan, dan/atau sesuai Hukum Yang Berlaku. Sejauh diperbolehkan oleh Hukum Yang Berlaku, BukuWarung akan memberitahukan Anda melalui sarana komunikasi Kami mengenai pemblokiran Akun milik Anda.

8.7 Mohon diperhatikan bahwa masih ada kemungkinan bahwa beberapa Data Pribadi Anda disimpan oleh Pihak Ketiga Terpilih, termasuk instansi yang berwenang. Dalam hal kami membagikan Data Pribadi Anda kepada Pihak Ketiga Terpilih dan/atau instansi yang berwenang, Anda menyetujui dan mengakui bahwa penyimpanan Data Pribadi Anda oleh Pihak Ketiga Terpilih dan/atau instansi tersebut akan mengikuti kebijakan penyimpanan data masing-masing pihak ketiga tersebut.

9. Akses dan Perbaikan Data Pribadi atau Penarikan Kembali Persetujuan

9.1 BukuWarung akan mengambil langkah-langkah yang wajar untuk memastikan bahwa Data Pribadi Anda diproses secara akurat dan lengkap. Namun demikian, penting bagi Anda untuk memberi tahu BukuWarung secara tepat waktu tentang segala perubahan pada Data Pribadi atau jika ada kesalahan dalam Data Pribadi Anda yang berada di bawah kendali BukuWarung.

9.2 Pengguna (Merchant) berhak untuk mengakses atau mengoreksi Data Pribadi yang berada di bawah kendali BukuWarung melalui pusat bantuan BukuWarung yang tersedia dalam Kebijakan Privasi ini. Namun demikian, permohonan tersebut hanya akan diproses oleh BukuWarung apabila Anda telah menyerahkan bukti identitas yang memadai untuk melakukan akses atau koreksi terhadap data tersebut. BukuWarung berhak menolak permohonan untuk mengakses, atau untuk memperbaiki, sebagian atau semua Data Pribadi Anda yang BukuWarung miliki atau kuasai sesuai dengan Hukum Yang Berlaku. Hal ini termasuk dalam keadaan di mana Data Pribadi tersebut dapat berisi referensi kepada orang lain atau di mana permintaan untuk akses atau permintaan untuk mengoreksi adalah untuk alasan yang BukuWarung anggap tidak relevan, tidak serius, atau menyulitkan.

9.3 Anda dapat menarik persetujuan yang telah Anda berikan terkait dengan pemrosesan Data Pribadi Anda yang ada di bawah kendali BukuWarung dengan mengirimkan permintaan tersebut melalui pusat bantuan BukuWarung yang tercantum dalam Kebijakan Privasi ini. BukuWarung akan memproses permintaan penarikan persetujuan tersebut dalam kurun waktu yang ditentukan menurut Hukum Yang Berlaku, dan selanjutnya tidak memproses lebih lanjut Data Pribadi Anda, kecuali diwajibkan oleh Hukum Yang Berlaku. Dalam hal terdapat penarikan persetujuan, BukuWarung mungkin tidak dapat melaksanakan kewajiban-kewajibannya berdasarkan Syarat dan Ketentuan BukuWarung dan/atau perjanjian kerjasama lainnya yang mungkin terdapat antara BukuWarung dan Anda. Sehubungan dengan hal tersebut, terdapat juga kemungkinan bahwa dikarenakan BukuWarung tidak dapat melaksanakan kewajiban-kewajibannya oleh karena Anda menarik persetujuannya, setiap hubungan hukum antara Anda dan BukuWarung menjadi berakhir dan tidak dapat dilanjutkan.

10. Pembatasan Tanggung Jawab

10.1 Anda bertanggung jawab atas keamanan dan menerapkan pengamanan yang tepat dalam menjaga Data Pribadi anda seperti, membatasi akses, membuat kata sandi yang kuat, menjaga kata sandi, memperbarui kata sandi dari waktu ke waktu (sebagaimana diperlukan), dan/atau menjaga One-Time Password (OTP).

10.2 Kami tidak bertanggung jawab atas pertukaran dan/atau pemberian Data Pribadi Anda yang dilakukan sendiri oleh Anda, termasuk yang Anda lakukan melalui Platform.

10.3 Platform dapat berisi tautan ke platform lain yang dikelola oleh pihak ketiga. Dalam hal Anda menggunakan tautan tersebut, Anda harus memahami bahwa Kami tidak memiliki kendali atas platform dan/atau aplikasi lain tersebut, sehingga Anda mengetahui dan menjamin bahwa Kami tidak dapat/akan dimintai dan/atau dituntut pertanggungjawaban atas kebijakan privasi platform/aplikasi pihak ketiga berdasarkan tautan tersebut dan menyarankan Anda untuk membaca kebijakan privasi dari masing-masing platform/aplikasi yang Anda kunjungi yang mengumpulkan Data Pribadi.

10.4 Sejauh diperbolehkan oleh Hukum Yang Berlaku, BukuWarung hanya bertanggung jawab atas perlindungan dan pengamanan Data Pribadi Anda hanya sebatas pada Data Pribadi yang disimpan dalam sistem yang dikembangkan dan dikelola oleh BukuWarung, serta BukuWarung setiap saat akan melakukan dan mengambil setiap langkah-langkah yang wajar diperlukan untuk menjaga dan melindungi Data Pribadi Anda. Dengan tetap mengakses Platform, menggunakan Fitur, dan/atau layanan BukuWarung lainnya, Anda melepaskan hak atas klaim, kerugian, tuntutan, dan gugatan yang mungkin Anda miliki dalam hal terjadi kegagalan perlindungan Data Pribadi yang timbul akibat terdapat unsur kelalaian dan/atau kesalahan yang dilakukan oleh Anda sendiri dalam menjaga keamanan dan kerahasiaan Data Pribadi dan/atau akibat terdapat tindakan pihak ketiga yang berupaya memperoleh Data Pribadi secara melawan hukum.

10.5 Kami tidak bertanggung jawab atas keaslian, keotentikan, kebenaran, keakuratan dan/atau kelengkapan Data Pribadi yang diberikan Anda.

11. Pusat Bantuan dan Pengaduan Terkait Perlindungan Data Pribadi

11.1 Jika Anda memiliki pertanyaan, saran, komentar mengenai Kebijakan Privasi ini atau Anda ingin membuat pengaduan terkait pemrosesan Data Pribadi di bawah kendali BukuWarung, silahkan menghubungi BukuWarung. BukuWarung dengan senang hati akan menjawab pertanyaan, mendengarkan saran dan pengaduan terkait pemrosesan Data Pribadi sebagaimana dimaksud pasal ini dari Anda, karena ini perlindungan Data Pribadi Anda penting bagi Kami. Anda dapat menghubungi  BukuWarung melalui Layanan Pelanggan BukuWarung. Anda melepaskan BukuWarung dari segala gugatan perdata atau tuntutan pidana yang timbul dari kegagalan dan/atau kelalaian Anda dalam menyampaikan pertanyaan, kritik dan saran, keluhan, maupun pengaduan sehubungan dengan Data Pribadi yang tidak melalui sarana komunikasi yang ditentukan pada Kebijakan Privasi ini.

11.2 BukuWarung akan menyelidiki keluhan Anda dan berupaya untuk memberikan tanggapan terhadap pertanyaan, saran, atau keluhan tersebut dalam kurun waktu yang wajar setelah laporan tersebut diterima oleh BukuWarung. Agar Kami dapat meningkatkan layanan BukuWarung, setiap korespondensi antara Anda dengan Kami dapat dicatat atau direkam.

11.3 Untuk merespon pertanyaan atau pengaduan Anda, BukuWarung dapat terlebih dahulu melakukan verifikasi atas data Anda. Kami berhak untuk menolak pemrosesan pertanyaan atau pengaduan Anda jika data yang Anda berikan tidak sesuai dengan data yang tertera pada sistem BukuWarung.

12. Lain-lain

12. 1 BukuWarung dapat sewaktu-waktu melakukan perubahan atau pembaharuan terhadap Kebijakan Privasi ini sebagai bagian dari kepatuhan terhadap Hukum Yang Berlaku dan kebijakan internal perusahaan. BukuWarung akan memberikan notifikasi kepada Anda dalam adanya perubahan dan/atau pembaruan dalam Kebijakan Privasi ini. Anda mengakui dan menyetujui bahwa apabila Anda tetap mengakses, dan menggunakan BukuWarung dan Fitur lainnya dan/atau tidak mengajukan keberatan apapun dalam jangka waktu yang ditentukan oleh Kami sejak pemberitahuan perubahan diterima, maka Merchant dianggap menyetujui perubahan atas Kebijakan Privasi ini.

12. 2 Kebijakan Privasi ini diatur oleh dan ditafsirkan menurut hukum Negara Republik Indonesia. Anda setuju bahwa setiap dan semua perselisihan yang timbul sehubungan dengan Kebijakan Privasi harus ini akan diselesaikan menurut ketentuan yang dimaksud dalam Syarat dan Ketentuan.

12.3 Apabila terdapat ketentuan atau bagian dari Kebijakan Privasi ini yang melawan Hukum Yang Berlaku, tidak dapat diterapkan atau menjadi tidak berlaku, maka ketentuan atau bagian tersebut akan dianggap dihapus dari Kebijakan Privasi ini dan BukuWarung akan menyesuaikan ketentuan tersebut agar dapat dilaksanakan, dengan mana ketentuan lainnya dari Kebijakan Privasi ini akan tetap berlaku sepenuhnya.

12.4 Sepanjang diperbolehkan oleh Hukum Yang Berlaku, dalam hal terjadi perubahan kendali atau perubahan kepemilikan atas semua atau sebagian dari usaha BukuWarung, termasuk Platform, sehubungan dengan dilakukannya merger, konsolidasi, akuisisi, usaha patungan, pengalihan, kepailitan, dan/atau tindakan korporasi lainnya, maka Data Pribadi Anda dapat/akan menjadi bagian dari pengalihan berdasarkan tindakan korporasi tersebut.

12. 5 Kebijakan Privasi ini dapat diterjemahkan ke bahasa asing lainnya selain Bahasa Indonesia yang disediakan oleh BukuWarung. Terdapat kemungkinan bahwa beberapa bagian dalam Kebijakan Privasi ini memiliki arti, maksud, atau pengertian yang berbeda ketika diterjemahkan ke bahasa asing lainnya. Apabila terdapat perbedaan penafsiran antara versi Bahasa Indonesia dan versi bahasa asing, maka versi Bahasa Indonesia yang akan berlaku dan Anda dianjurkan untuk merujuk kepada versi Bahasa Indonesia.

***

Coba BukuWarung sekarang
App Rating 4.9
Download