Download Gratis
Butuh bantuan?

Mengulas Ide Bisnis Perlengkapan Mandi Bayi

Semenjak pandemi hadir, rupanya angka kelahiran cukup meningkat pesat hingga memunculkan istilah ‘baby boom’ di Indonesia. Banyak bayi lahir dan membutuhkan peralatan yang aman untuk menunjang tumbuh-kembangnya. Begitupun perlengkapan mandi bayi yang harus diperhatikan detail oleh setiap orang tua.

Permintaan pasar seperti tempat mandi bayi melambung tinggi, menyebabkan produsen berlomba dan memanfaatkan peluang bisnis ini. Juragan bisa mempertimbangkan bisnis dengan memahami dasar-dasarnya dalam artikel ini.

Fakta Ide Bisnis Perlengkapan Bayi

Prospek bisnis apapun pada dasarnya baik, namun akhir-akhir ini perlengkapan bayi sangat meningkat tajam. Selain itu, bisnis ini akan terus dibutuhkan oleh customer dan tidak memandang zaman. Tidak seperti produk musiman, perlengkapan bayi dicari customer ketika akan melahirkan ataupun sudah memiliki buah hati.

Di awal kelahiran sang buah hati, banyak orang tua sangat concern terhadap keselamatan dan keamanan bayi yang sangat sensitif. Terutama bak mandi bayi, tempat tersebut didesain sangat fungsional bagi tubuh bayi. Salah memilih, malah akan merepotkan orang tua dan bisa jadi dapat membahayakan si kecil ketika mandi.

Disamping alasan perhatian orang tua, peluang bisnis di bidang ini semakin maju dan luas berkat kecanggihan teknologi. Penjual semakin leluasa menyebarkan informasi produk kepada banyak calon customer secara online.

Peran e-commerce tak dapat dielak, banyak para penjual berhasil meraup keuntungan dengan menekan anggaran promosi. Maka dari itu, tak menutup kemungkinan dapat mengambil keuntungan dari bisnis ini.

Mengapa Usaha Peratalan Mandi Bayi?

Ketika buah hati lahir, beberapa orang tua muda akan sedikit kebingungan dan khawatir bagaimana memandikan si kecil yang sangat rentan dan butuh keamanan ekstra. Memandikan bayi hal tak mudah dan butuh ketelatenan, berbagai peralatan khsuus bayi sangat diperlukan untuk melakukan hal tersebut.

Misalnya, bak mandi didesain khusus bayi, baby bather, alas bak mandi, waslap, handuk, perlak anti air hingga perawatan tubuh termasuk sabun mandi bayi. Semua perlatan harus dipastikan membuat si kecil aman dan nyaman. Itulah alasan utama mengapa usaha ini sangat dibutuhkan dan dicari customer.

Tips Memulai Usaha Perlengkapan Mandi Bayi

Memulai usaha sangat mudah asalkan Juragan paham dasar dan cara memulai yang baik. Berikut beberapa tips yang boleh diikuti agar tidak menjadi rugi:

1. Rencana Bisnis Matang

Sebagai calon pengusaha, Juragan harus memastikan bahwa rencana telah disusun sedemikian rupa dengan matang. Tujuannya agar usaha nantinya dapat berjalan konsisten meskipun akan ada beberapa hambatan di tengah jalan dan dapat menemukan solusi dengan cepat ketika terdapat masalah. Fakta membuktikan bahwa melakukan perencanaan bisnis dengan baik akan mempermudah dalam menentukan modal awal dan mengatasi banyak kerugian dikemudian hari.

2. Pilih Jenis Produk

Setelah berhasil menyusun rencana bisnis dan anggaran awal, pilih jenis produk apa yang akan ditawarkan. Juragan dapat riset dari beberapa toko online atau offline, perhatikan fokus produk mereka. Jika berminat memilih jenis produk perlengkapan mandi bayi, pastikan lebih banyak menjual

kebutuhan mandi dan penunjang-penunjangnya. Bila tertarik menambahkan perlengkapan bumil, menyusui atau balita, coba sediakan beberapa untuk testing minat customer.

3. Tepat Cari Supplier

Tentunya Juragan membutuhkan perlengkapan tersebut untuk dijual, akan ada banyak pilihan supplier. Juragan harus jeli dan teliti memilah mana supplier dengan reputasi baik yang bisa memberikan harga terbaik untuk toko nantinya. Ketika berhasil menemukan supplier tepat, kerjasama bisnis akan terjalin baik, berkesinambungan dan mendapatkan untung maksimal.

4. Temukan Lokasi Strategis

Membuka toko online lewat website, social media, maupun e-commerce pada dasarnya sangat baik. Namun, jika ingin toko lebih dianggap kredible, wajib memiliki toko fisik atau offline. Pastikan memilih lokasi strategis, contohnya dekat dengan jalan besar, jauh dari kompetitor atau dekat dengan area publik. Apabila lokasi kurang strategis, berdampak pada menurunnya kunjungan customer.

5. Promosi

Namun, bila terpaksa mendapati lokasi kurang strategis karena satu atau lain alasan, Juragan masih dapat memaksimalkan lokasi dengan gencar melakukan promosi secara online. Tujuannya agar toko perlengkapan mandi bayi milik Anda diketahui keberadaanya. Pastikan promo tersebut menarik perhatian customer dan merasa worth it berbelanja meskipun lokasi toko kurang strategis.

6. Tepat Menyediakan Jumlah Produk

Peluang bisnis bak mandi bayi baru lahir yang aman memang sangat menjanjikan ditengah fenomena baby boom saat ini. Ditambah lagi orang tua milenial yang sangat peduli keselamatan dan keamanan buah hati. Perhatikan saat memulai bisnis, Juragan perlu belajar lebih banyak dalam memahami pasar, trend dan siap trial error.

Pastikan menjual produk atau perlengkapan mandi untuk bayi dengan jenis yang sedang banyak dicari pelanggan. Jika peminat banyak, boleh disediakan dalam jumlah cukup banyak dibandingkan item lainnya. Hal ini bertujuan agar barang cepat restock dan balik modal.

7. Paham Trend

Sebelumnya telah disinggung bahwa memahami trend pasar merupakan hal utama dalam keberlangsungan arus produk. Juragan harus selalu update dengan trend terbaru untuk menentukan langkah dalam proses stok jenis barang. Juragan dapat menggunakan google trend atau bantuan aplikasi kredible untuk informasi trend lebih detail dan lengkap tentang apa saja produk yang sedang dicari oleh customer untuk buah hatinya.

8. Utamakan Kualitas Produk

Poin terakhir ini menjadi poin tak kalah pentingnya, kualitas produk akan menentukan keberlangsungan toko milik Juragan. Bayangkan bila diposisi customer, tentu akan sangat senang mendapatkan produk dengan kualitas terbaik sesuai dengan harga. Cari supplier kredible, tentukan harga terbaik dan lakukan pelayanan terbaik pada customer.

Berikut beberapa rekomendasi ciri-ciri produk perlengkapan bayi dengan kualitas baik untuk Juragan:

  • Bak mandi bayi terbuat dari material kokoh, kuat dan memiliki desain aman untuk bayi. Atau baby bather atau alas madi bayi agar si kecil tidak mudah tergelincir saat dimandikan.
  • Peralatan mandi seperti baby wash harus dipastikan bebas dari zat kimia berbahaya yang dapat mengiritasi kulit si kecil.
  • Pilih sabun mandi dan shampoo khusus mengandung bahan alami, seperti aloe vera, kemiri, seledri yang membantu pertumbuhan rambut dan melembutkan kulit.
  • Jual peralatan penunjang lain, seperti handuk yang terbuat dari 100% katun combed.

Setelah Juragan berhasil memahami dasar dan tips ide bisnis dari menjual peralatan mandi bayi, sekarng saatnya memikirkan perihal pencatatan keuangan usaha agar semakian cuan. Memulai usaha bisnis tentunya dibarengi rencana yang matang, begitu pula pada rencana anggaran dan arus kas nantinya.

Bayangkan saja jika sejak awal launching produk, toko perlengkapan mandi bayi milik Juragan membludak customer. Tentu perhitungan akan tidak terkendali jika tanpa persiapan matang. Ditambah lagi jika dilakukan secara manual dan tanpa sistem yang jelas. Untung ada BukuWarung, aplikasi pintar ini akan sangat membantu Juragan melakukan pencatatan keuangan usaha lebih efisien, aman dan gratis!

Coba BukuWarung sekarang
App Rating 4.9
Download